Foto: Pixabay
Tren pemakaian minyak kelapa murni (Virgin Coconut Oil) memang bukan sebuah hal baru. Namun ternyata hingga kini masih diburu. Minyak hasil perasan kelapa ini memang kaya nutrisi dan manfaat, sehingga cocok untuk merawat kulit.
Elle UK mencoba memaparkan rahasia di balik kehebatan Coconut Oil ini, bersama dengan Rose-Marie Swift, pendiri RMS Beauty. Menurut Swift, minyak ini memiliki kadar asam laurat dan kaprilat yang memiliki fungsi antijamur, antibakteri, antimikroba, juga antivirus. Bahkan disebut-sebut, asam ini juga nutrisinya hampir setara dengan ASI. Banyak produk kecantikan yang menggunakan minyak kelapa ini karena tidak menyebabkan reaksi negatif untuk kulit sensitif dan yang mudah mengalami iritasi.
Dokter Frances Prenna Jones, dermatolog yang dikutip oleh Elle ini selanjutnya menyatakan bahwa minyak kelapa dapat menjadi barrier yang baik untuk kulit. Dapat membantu memperbaiki kondisi kulit dan mudah terserap ke dalam epidermis. Apalagi dengan kandungan vitamin E alami dan asam amino di dalamnya, minyak kelapa ini akan lebih baik untuk mempertahankan flora baik yang tumbuh secara alami pada kulit kita.
Minyak kelapa juga baik untuk mempertahankan kelembapan kulit dan tidak meninggalkan bekas berminyak atau rasa lengket pada kulit.
Beberapa penggunaan minyak kelapa untuk perawatan kulit:
Sebagai pembersih
Minyak kelapa bisa Anda manfaatkan sebagai makeup-remover. Setelah dipijatkan lembut pada kulit, angkat minyak dengan menggunakan kain flannel atau muslin. Setelah itu, ulangi langkah ini agar minyak bisa terserap ke dalam kulit.
Sebagai hair mask untuk rambut kering
Meski minyak ini pada rambut membutuhkan ketelitian saat membersihkannya, kandungan nutrisinya sangat baik untuk memperbaiki kondisi kulit kepala. Aplikasikan sebelum tidur, lalu bilas hingga bersih pada keesokan harinya.
Sebagai body oil
Karena kulit tubuh relatif kurang reaktif dibandingkan kulit wajah, maka minyak kelapa baik untuk merawat kulit tubuh, dalam bentuk body lotion maupun body cream. Minyak ini juga baik untuk merawat kuku dan kutikel tangan dan kaki.
Namun sayangnya, minyak kelapa memiliki fungsi comedogenic, alias meningkatkan risiko sumbatan pada pori. Jadi Anda yang kulitnya sangat berminyak atau yang mudah berjerawat hendaknya menghindari produk yang mengandung bahan ini, atau menggunakannya dalam jumlah terbatas. (wn)