Wanita Network

Mengambil Manfaat Arang untuk Kecantikan Kulit

Foto: Pixabay

 

Review: Pond’s Vitamin Micrellar Water D-TOXX Charcoal

 

Beberapa waktu belakangan ini, semakin banyak saja produk perawatan kecantikan yang memanfaatkan charcoal atau karbon aktif sebagai salah satu bahannya. Kalau dalam dunia medis, charcoal atau arang ini memang sudah sangat lazim digunakan untuk pengobatan, misalnya dalam kondisi keracunan.

 

Untuk produk perawatan kecantikan, charcoal ini ada yang dijadikan masker, sabun mandi, juga pembersih wajah. Salah satunya adalah Pond’s Vitamin Micellar Water D-ToXX Charcoal. Kali ini kami akan mengulas produk ini, khusus untuk Anda!

 


Foto: Pond’s

 

Manfaat charcoal untuk kulit:

1. Detoks kulit: Dengan banyaknya polusi, kulit akan selalu berisiko terpapar kotoran dan racun. Untuk itu, kulit juga perlu didetoks dengan menggunakan produk perawatan yang mengandung charcoal.

2. Membersihkan pori-pori (deep pore cleansing): Sel kulit mati dan sisa-sisa kosmetik dapat menyumbat pori-pori. Charcoal cukup efektif untuk membersihkan kulit sampai ke pori.

3. Mengobati jerawat: Sifat antiradang yang terkandung pada charcoal membuatnya efektif untuk meredakan jerawat.

4. Menyerap minyak berlebihan: Charcoal dapat membantu menyerap minyak yang berlebihan pada kulit, sehingga membuatnya lebih terasa segar.

5. Menghilangkan komedo: Komedo kerap kali muncul di T-zone pada wajah. Untuk menghilangkannya, kamu bisa menggunakan charcoal di area yang terdapat komedo. Cobalah menggunakan metode ini setiap minggu untuk mendapatkan kulit bebas komedo.

6. Melembutkan kulit: Karena mampu mengikat dan menghilangkan kotoran dan sel kulit mati, dengan penggunaan teratur charcoal dapat membantu membuat kulit terasa lebih lembut dan halus.

 

Dengan maraknya penggunaan charcoal di berbagai produk, Pond’s pun tidak ketinggalan mengeluarkan produk dengan kandungan charcoal yang konon punya manfaat kesehatan unggul. Produk ini mengandung activated charcoal dan bamboo charcoal untuk pembersihan kulit secara mendalam (deep cleanse), dengan hasil akhir yang bersih dan cerah paripurna (purified glow). Selain itu, Micellar Water dari Pond’s ini juga diformulasi dengan berbagai vitamin, seperti  Vit A, B3, B5, C, dan E, untuk membantu regenerasi, melembapkan serta mencerahkan kulit. Lengkap, ya?

 

Saat diusapkan, kulit segera terasa dingin dan segar. Makeup dan kotoran di wajah segera terangkat, tanpa harus berulang-ulang membersihkannya. Wajah segera terasa nyaman dan lebih bersih. Setelah pemakaian rutin, kulit terasa lebih halus dan terhindar dari masalah. Praktis sekali untuk kita yang memiliki banyak kesibukan, apalagi harganya pun terjangkau, jadi tidak ada alasan untuk malas membersihkan wajah secara lebih dalam. (wn)

Keywords:

Artikel Terpopuler

Emagz