Lebaran tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Pandemi yang dihadapi membuat kita merayakan Idul Fitri #dirumahaja. Meski silahturahmi dilakukan secara virtual, berdandan dan memakai baju lebaran tetap dapat dijalani untuk membangun suasana hati. Memilih pakaian yang nyaman namun tetap menarik adalah kuncinya seperti yang dilakukan para selebritas, selebgram, dan model dengan gaya mereka yang bisa diaplikasikan saat lebaran tahun ini. Yuk kita intip!
Ayla Dimitri
Gaya pakaian fashion influencer ini dengan setelan bermotif warna kuning mustard dan kaftan motif garis-garis merah yang cerah dapat jadi inspirasi meski lebaran #dirumahaja. Tambahkan scarf berwarna senada dengan ikatan ala bajak laut sebagai aksesori.
Halima Aden
Model fashion berhijab asal Amerika Serikat berdarah Somalia ini mengenakan gaun putih panjang bahan kaus bersama kerudung hitam dengan aksesori anting menyatakan gaya elegan yang sederhana. Pilihan lain sweat shirt lengan panang dengan inner berwarna kontras dan turban dari sweater bermotif sebagai aksen.
Andien Aisyah
Buat sahabat Wanita Network yang berani tampil beda, coba gaya Andien yang unik tabrak motif dengan sentuhan etnik ini. Kemeja motif patchwork, lengan lipit balon, celana lebar bermotif, tas anyam, dan aksesori berwarna emas membuatnya terlihat edgy.
Laudya Cynthia Bella
Padu padan Laudya Cynthia Bella dengan rok lipit hitam, atasan warna hitam, cardigan warna camel, dan kerudung bermotif warna senada bisa jadi referensi gaya lebaran kali ini. Kenakan ikat pinggang jika ingin terlihat gaya meski #dirumahaja.
Yuna
Penyanyi asal Malaysia dengan segudang prestasi internasional ini terkenal akan gaya modern. Kemeja putih dengan celana putih beserta turban ciri khasnya atau pemakaian warna neon yang sedang tren untuk musim ini bisa jadi inspirasi. (wn)