Wanita Network

6 Wanita Berpengaruh Kuat di Dunia

Seperti perayaan tahun-tahun biasanya di Indonesia, pada tanggal 21 April para wanita Indonesia mencoba untuk merefleksikan kembali perjuangan yang dilakukan para pahlawan perempuan yang mengupayakan emansipasi. Di dunia, kini juga semakin banyak perempuan yang berani unjuk suara dan memperjuangkan kaumnya, meski dengan banyak risiko dan pengorbanan. Ini dia, 6 di antaranya:

 

1. Sri Mulyani – Menteri Keuangan RI

Instagram: @smindrawati

 

Indonesia patut berbangga memiliki wanita hebat ini. Menteri Keuangan yang sempat masuk di jajaran 100 Most Powerful Women versi majalah Forbes ini terus berjuang di tanah air melalui beragam pandangan dan kebijakan yang patut diacungi jempol.

 

2. Malala Yousafzai – Aktivits Pendidikan

Instagram: @malala_yousafzay.ofc

 

Perempuan ini lolos dari teror maut kelompok Taliban yang ditujukan untuk memberangus suara perjuangannya di bidang pendidikan untuk kaum perempuan. Malala makin aktif menyerukan perjuangan HAM dan pendidikan, bahkan meraih penghargaan Nobel pada usia 17 tahun.

 

3. Tri Rismaharini – Wali Kota Surabaya

Instagram: @tri.rismaharini

 

Orang mengenalnya sebagai ibu Risma, wanita pertama yang terpilih sebagai Wali Kota Surabaya. Risma juga tercatat sebagai wanita pertama yang dipilih langsung menjadi wali kota melalui pemilihan kepala daerah sepanjang sejarah demokrasi Indonesia di era reformasi dan merupakan kepala daerah perempuan pertama di Indonesia yang berulang kali masuk dalam daftar pemimpin terbaik dunia.

 

4. Emma Gonzalez – Aktivis Pengendalian Senjata Api

Instagram: @emmawise18

 

Beruntunglah bahwa di Indonesia senjata api tidak bisa diperoleh secara bebas. Emma adalah salah satu penyintas penembakan brutal di SMA Marjory Stoneman Douglas di Florida, Amerika Serikat. Sejak insiden mengerikan itu, Emma terus memperjuangkan perombakan undang-undang pengendalian senjata di berbagai forum dan sosial media.

 

5. Tarana Burke – Pejuang Hak Sipil dan Penggerak #MeToo Movement

Instagram: @taranajaneen

 

Sebelum akhirnya merebak pada tahun 2017, Tarana sebenarnya sudah memulai gerakan #MeToo di era 90-an. Namun setelah semakin banyak saja perempuan yang berani menyuarakan diri perihal kejahatan seksual yang mereka alami di masa lalu, gerakan ini kemudian mendunia. Tarana mendirikan organisasi nirlaba Just Be Inc., yang bertujuan memberi dukungan kepada para korban.

 

6. Retno Marsudi – Menteri Luar Negeri RI

Instagram: @retno_marsudi

 

Wanita ini adalah Menteri Luar Negeri perempuan pertama Indonesia yang menjabat dari 27 Oktober 2014 dalam Kabinet Kerja Presiden Joko Widodo. Sebelumnya dia menjabat sebagai Duta besar Indonesia untuk Kerajaan Belanda di Den Haag. Kemampuan berdiplomasi dan negosiasi tingkat tinggi yang dilakukannya membuatnya sangat disegani dan memperkukuh nama Indonesia di dunia internasional. (wn)

Artikel Terpopuler

Emagz