Wanita Network

Resep Sup Oyong Telur Puyuh yang Kaya Nutrisi

 


Foto: Dok. Primarasa


Anak Anda susah makan sayur? Mungkin mereka bosan dengan sup yang itu-itu saja. Coba sajikan sup oyong ini.
Didalamnya terdapat telur puyuh, bakso ikan, dan wortel yang dicetak bentuk lucu-lucu.



Tingkat kesulitan: mudah
Waktu memasak: 15 menit
Untuk: 4 porsi
 


Bahan
350 g oyong
12 butir telur puyuh
6 butir bakso ikan
2 sdm minyak goreng
3 siung bawang putih, iris-iris
2 cm jahe, memarkan
1.200 ml kaldu ayam/daging
100 g wortel, iris tipis, cetak bentuk bunga
1 sdt garam
1 sdt merica bubuk
1 batang daun bawang, iris-iris
2 batang seledri, iris-iris
1 sdm bawang goreng, untuk taburan
 

Cara masak

 

  1. Kupas kulit oyong, iris melintang ± 1 cm. Siram dengan air panas, diamkan sebentar, tiriskan. Rebus telur puyuh hingga matang, rendam dalam air dingin sebentar, lalu kupas kulitnya. Iris-iris bakso ikan, sisihkan.
  2. Panaskan minyak goreng dalam panci, tumis bawang putih dan jahe hingga harum, tuang kaldu. Masak hingga mendidih.
  3. Masukkan wortel, garam, dan merica, masak hingga mendidih. Masukkan oyong, telur puyuh, dan bakso.
  4. Masak hingga seluruh bahan matang, masukkan daun bawang dan seledri, aduk, angkat.
  5. Pindahkan sup ke dalam mangku saji, taburi bawang goreng, hidangkan selagi panas. (P)

 

Resep ini sudah dipublikasikan di www.primarasa.co.id

Artikel Terpopuler

Emagz