Wanita Network

Biasakan Hal-hal Sehat Ini Agar Anak Tidur Berkualitas

Foto: Pixabay

 

Jangankan kita, anak-anak sudah pasti memerlukan tidur yang berkualitas untuk menjaga kesehatan dan kebugarannya. Namun tak cukup hanya itu, mereka juga harus didorong untuk menjalankan kebiasaan yang baik sebelum tidur. Sebab, kebiasaan ini akan berdampak pada pola tidur anak yang akan membantu mengoptimalkan tumbuh kembang mereka.

Nah, Anda bisa mengajarkan anak-anak beberapa kebiasaan sehat berikut ini:

1. Perhatikan waktu makan

Makan malam sebaiknya dilakukan selambat-lambatnya 3-4 jam sebelum waktu tidur. Makan yang terlalu dekat dengan waktu tidur dapat membuat anak sulit tidur dan berisiko mengalami gangguan saluran cerna seperti GERD (gastroesophageal reflux disease).

2. Pilih-pilih jenis makanan

Hindari mengonsumsi minuman berkafein seperti teh, soda, atau cokelat secara berlebihan karena bisa mengganggu pola tidur anak. Ganti jenis minuman itu dengan susu atau jus buah.

3. Menyikat gigi

Selain mencegah gigi berlubang, menyikat gigi dan membersihkan mulut sebelum tidur bisa mencegah bakteri berkumpul di dalamnya sehingga anak pun akan terhindar dari penyakit. Jika perlu, anak juga dibiasakan untuk membersihkan badan sebelum tidur, terutama jika tubuhnya banyak berkeringat.

4. Siapkan lingkungan tidur yang baik

 Ganti pakaian yang nyaman untuk tidur seperti piyama atau pakaian khusus tidur. Bersihkan dan rapikan juga kasur, siapkan suhu ruangan yang nyaman, yaitu 19-24°C, serta hindari membawa makanan, mainan, atau gadget ke tempat tidur.

 5. Matikan lampu atau pasang lampu tidur

Tidur dalam ruangan yang gelap akan meningkatkan produksi melatonin, hormon yang berperan dalam menjaga siklus biologi tubuh kita. Jika anak belum terbiasa dengan ruangan gelap, Anda bisa memasang lampu tidur yang redup. (wn)

 

Artikel Terpopuler

Emagz