Alia Bhatt dan Karan Johar (foto: Instagram/aliabhatt)
Kematian tragis akibat bunuh diri aktor Sushant Singh Ratjput telah membuat shock Bollywood dan masyarakat India. Setelah kematian aktor pendatang baru ini, wacana tentang nepotisme yang kuat di industri perfilman India, Bollywood, menjadi perbicangan panas di kalangan netizen India. Nama-nama tenar seperti aktris Alia Bhatt, Kareena Kapoor Khan, sutradara Karan Johar, aktris Sonam Kapoor dan masih banyak lagi dianggap ikut andil membuat Sushant depresi karena lingkaran elit Bollywood ini sulit menerima orang luar.
Nama-nama di atas itu memang yang kini merajai perfilman India dan mereka berasal dari keluarga elit Bollywood yang sudah mengakar kuat. Kematian Sushant membuka borok yang selama ini tersimpan di balik glamornya Bollywood, bahwa sangat kuatnya nepotisme di Bollywood sehingga sangat sulit bagi pekerja film yang bukan dari keluarga elit untuk mendapatkan kesempatan.
Sushant adalah sedikit dari orang asing, yang berhasil menerobos ‘pagar’ tersebut. Namun, sepanjang kariernya selama 7 tahun yang ia mulai dengan menjadi penari latar, ia mendapat perlakuan buruk dari kelompok mapan tersebut. Di antaranya adalah tidak pernah diundang ke acara-acara perfilman hingga ada larangan memberinya pekerjaan. Itulah yang diduga membuat Sushant depresi hingga akhirnya bunuh diri.
Sonam Kapoor (kiri) dan Kareena Kapoor. (foto: Instagram/kareenakapoorkhan)
Usia kematian, Sushant, netizen membanjiri kolom komentar orang-orang yang dianggap ikut bertanggung jawab terhadap kentalnya nepotisme di Bollywood. Netizen pun ada yang meng-unfollow akun mereka. Alia Bhatt dikabarkan yang paling banyak di-unfollow. Pasalnya, pada sebuah acara talk show Koffee With Karan dengan sutradara Kuch Kuch Hota Hai, Karan Johar, Alia yang diberikan pertanyaan untuk merating 3 nama aktor dengan salah satunya adalah Sushant, ia menjawab, "Sushant, who?"
Setelah Alia, yang banyak di-unfollow adalah Karan dan aktor Salman Khan yang dituduh melarang Sushant main di film yang diproduksi di rumah produksi miliknya. Sebelumnya, aktris Sonam juga telah membatasi kolom komen terkait dengan komentarnya di masa lalu atas Sushant.
Belakangan, Alia, Kareena dan Karan membatasi kolom komentar di Instagram-nya. Hanya teman terdekat saja yang bisa menuliskan komen. Bahkan anak perempuan aktor Shah Rukh Khan, Suhana Khan yang sejauh ini tidak nyemplung di Bollywood pun mendapat tudingan netizen. Begitupula anak perempuan Chunky Panday, Ananya Panday. (wn)
Baca Juga: