photo: Primarasa
Nasi goreng kimchi atau kimchi-bokkeum-bap merupkan hidangan klasik Korea. Tak hanya enak, ternyata kimchi punya sederet manfaat untuk kesehatan juga. Makanan fermentasi tradisional ini mengandung antioksidan yang mempunyai fungsi merawat kulit, ditambah vitamin A dan C dari cabainya.
Tingkat kesulitan: mudah
Waktu memasak: 15 menit
Untuk: 2 - 3 porsi
Bahan
200g nasi dingin
100g kimchi, potong-potong
2 buah sosis, potong dadu
½ bawang bombai, cincang
2 siung bawang putih, iris tipis
1½ sdm kecap asin
1 butir telur
1 sdt garam
½ sdt merica bubuk
1 sdt gula
1 sdm minyak wijen
minyak untuk menumis
daun bawang
biji wijen
Cara masak:
1. Panaskan 1 sdm minyak goreng, tumis bawang bombai hingga layu.
2. Masukan sosis dan bawang putih, tumis hingga sosis berubah warna dan bawang putih harum.
3. Masukan kimchi dan nasi, aduk hingga rata.
4. Bumbui dengan kecap asin, garam, dan gula. Aduk rata, dan koreksi rasa.
5. Taburi dengan daun bawang dan biji wijen, aduk rata lalu matikan api dan masukan 1 sdm minyak wijen.
6. Aduk hingga rata, angkat dan sajikan dengan telur mata sapi.
*Tips menangani kimchi, potong-potong kimchi di dalam mangkuk atau di dalam kemasan dengan menggunakan gunting dapur. Memotong kimchi pada talenan akan membuat talenan bernoda/berbekas merah dan susah dihilangkan. (wn)
Resep ini sudah tayang di
www.primarasa.co.id
Coba Juga: