Wanita Network

Gucci Epilogue

Behind the scene presentasi dan pemotretan lookbook Gucci Epilogue. (Foto: Gucci)

 

Di tengah pandemi COVID-19 yang dihadapi seluruh dunia, para pelaku industri mode melakukan pembahasan untuk merestrukturisasi infrastuktur industri mode yang kompleks. Hal tersebut, seperti yang dilakukan Vogue beserta The Business of Fashion bersama para desainer dan profesional di industri mode. Perubahan yang terlihat adalah menjalankan sebuah presentasi koleksi dan image sebuah rumah mode secara digital atau virtual

 

Campo Boario dan Palazzo Sacchetti di Roma yang menjadi lokasi presentasi, pemotretan lookbook dan kampanye koleksi Epilogue. (Foto: Gucci)


Gucci menjadi salah satu yang menarik perhatian dalam agenda Milan Digital Fashion Week. Rumah mode asal Italia tersebut mempresentasikan koleksi secara live streaming melalui kanal digital miliknya pada 17 Juli 2020 lalu. Koleksi yang diberi judul Epilogue oleh Alessandro Michele, sang direktur kreatif sebagai 'narasi' terakhir sebelum dilakukannya presentasi secara season-less di masa mendatang terkait pengumuman sebelumnya pada kanal Instagram. Seluruh koleksi dipresentasikan oleh staf dari tim desain Gucci alih-alih model. Presentasi serta pemotretan kampanye iklan koleksi Epilogue dilakukan di Palazzo Sacchetti dan Campo Boario, Roma. Lookbook diarahkan secara kreatif oleh Alessandro Michele, Christopher Simmonds sebagai art director, Mark Peckmezian sebagai fotografer dengan tata rambut oleh Paul Hanlon, dan rias wajah oleh Thomas De Kluyver.
 

Sebagian tampilan dalam presentasi dan lookbook Gucci Epilogue. (Foto: Gucci)


Narasi eksklusif tersebut disiarkan secara langsung selama 12 jam menceritakan proses di balik sebuah koleksi dalam satu musim termasuk pemotretan foto kampanye, lookbook, dan pagelaran mode. Secara tidak langsung mengatakan untuk mengerti upaya tak mudah dan panjang proses penciptaan sebuah koleksi sebelum ‘menghakiminya’. (wn)

 

Artikel Terpopuler

Emagz