Wanita Network

Bersepeda di Tengah Pandemi Boleh, Asal...

Foto: Istimewa
 

Tren bersepeda melonjak tajam begitu adaptasi kebiasaan baru alias new normal diberlakukan. Di Jakarta saja, tercatat angka pengguna sepeda meningkat hingga 10 kali lipat. Toko-toko sepeda kebanjiran orderan hingga stok sepeda dan aksesorinya pun kosong. Dampaknya, sekarang kalau hendak beli bel sepeda saja mungkin Anda harus rela pre-order.

 

Tren baikkah ini? Menurut biker Ricky M Safir, melonjaknya pengguna sepeda sekarang ini merupakan tren yang bagus. “Artinya, tujuan mereka kan jelas, menjalankan hidup sehat. Bahkan, dampaknya kan bisa kita lihat, penggunaan kendaraan bermotor jadi berkurang, dan polusi otomatis juga berkurang,” paparnya dalam IG Live kolaborasi wanita.network dan Kuningan City, Jumat (17/7/2020) lalu.

 

Ricky yang juga adalah Sport & Marketing Manager Oakley Indonesia ini yakin bahwa tren ini akan berlanjut hingga setelah pandemi. “Hanya, nanti yang berkurang mungkin pelakunya. Akan terseleksi dengan sendiri mana yang benar-benar bertujuan kesehatan, mana yang hanya main-main doang,” katanya.

 

Tentu, Ricky melanjutkan, yang harus diperhatikan adalah faktor keamanan dan kenyamanan. Seperti melakukan olahraga pada umumnya, pemanasan dan pendinginan tidak boleh dilupakan untuk mencegah cedera. Stamina juga harus bagus, lalu pilih sepeda sesuai kebutuhan, jangan asal ikut tren. Dan, yang juga penting, etika bersepeda harus diperhatikan sehingga tidak membahayakan diri sendiri maupun orang lain.

 

Ditambah, di masa pandemi ini, protokol kesehatan wajib diperhatikan. “Jangan sampai kita ingin sehat tapi akibatnya malah sebaliknya, kita sakit,” kata Ricky yang bergabung di sejumlah klub sepeda seperti KGB (Kelapa Gading Bikers) dan PSPD Bogor, ICCS (Indonesia Cycling Club Sport, dan (Oakley Cylcing Club) ini.


Jadwal IG Live W.N X Kuningan City

IG Live kolaborasi wanita.network dan Kuningan City ini digelar selama bulan Juli hingga Agustus 2020 dengan mengetengahkan sejumlah topik menarik. Selain bersepeda, inilah jadwal lengkapnya:

 

24 Juli pk. 19.30

Kuasai Pasarmu dengan Food Photography

Narasumber: Mohammad Eryza (Fotografer Profesional)

 

30 Juli pk. 19.30

Cara Jitu Menerbitkan Buku

Narasumber: Resna Anggria Putri (Editor Penerbit Buku Kompas)

 

7 Agustus pk. 19.30

Investasi Fashion, Strategi Pintar di Masa Sulit

Narasumber: Restu Anggraini (ETU)

Artikel Terpopuler

Emagz